Pengunjung Blog



2 Jenis Pagar BRC, Pilihan Mudah Memasang Pagar Rumah

2 Jenis Pagar BRC, Pilihan Mudah Memasang Pagar Rumah

Kebanyakan rumah pasti memiliki pagar sebagai media pembatas antara area rumah dengan area sekitarnya. Ada beberapa pilihan bahan untuk membuat pagar salah satunya adalah dengan menggunakan pagar BRC. Pagar BRC atau pagar Galvanized Fence adalah jenis pagar siap pasang yang terbuat dari bahan besi.

Besi yang digunakan dalam pembuatan Galvanized Fence adalah besi U-55. Besi jenis ini memiliki ketahanan yang lebih lama dibandingkan dengan jenis besi yang lainnya. Ada dua jenis tipe pagar yang banyak diminati oleh masyarakat khususnya di Indonesia.

2 Jenis Pagar BRC

2 Jenis Pagar BRC, Pilihan Mudah Memasang Pagar Rumah

Pilihan jenis untuk pagar BRC ada dua, yaitu jenis Hot Dip (HD) dan Elektro Plating (EP). Untuk sekilas, kedua jenis pagar ini memiliki kesamaan dalam bentuk. Namun yang menjadikan keduanya berbeda ada pada kekuatan dan harganya.

Harga dari pagar HD lebih mahal jika dibandingkan dengan harga pagar EP. Hal itu dikarenakan pagar HD memiliki ketahanan korosi yang lebih kuat jika dibandingkan dengan pagar EP. Pagar HD mampu menahan korosi sekitar 8-10 tahun. Sedangkan pagar EP hanya mampu menahan korosi sekitar 2 tahunan saja.

Selain dari segi kekuatan, tekstur dari kedua jenis pagar ini juga berbeda. Umumnya pagar HD terasa lebih kasar jika dibandingkan dengan pagar EP yang memiliki tekstur halus. Permukaan pagar HD yang dikarenakan ketebalan besi nya yang tidak bisa diatur secara merata. Sehingga akan menyebabkan permukaan pagar HD lebih kasar karena menggunakan bahan galbani yang lebih banyak.

Sedangkan bahan yang digunakan dalam pagar EP menggunakan bahan elektrokimia yang membawa partikel zinc. Partikel-partikel ini akan menempel pada permukaan pagar EP sehingga menyebabkan lapisan galbani akan menipis. Hal inilah yang menyebabkan tekstur dari permukaan pagar EP lebih halus jika dibandingan dengan pagar HD.

Demikian ulasan tentang 2 jenis pagar BRC yang paling banyak diminati. Kedua jenis di atas memiliki kelebihan dan kekurangan yang tidak terlalu berbeda jauh.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.