Pengunjung Blog



Jenis-Jenis Masalah Pencernaan Anak yang Harus Diketahui

masalah pencernaan anak

Gangguan pencernaan merupakan salah satu penyakit yang rentan terjadi pada anak-anak. Ada cukup banyak jenis permasalahan pencernaan yang umum terjadi pada si kecil. Bahkan, terkadang hal ini cukup meresahkan bagi setiap orangtua. Nah, berikut ini, kami akan coba jelaskan beberapa jenis masalah pencernaan anak yang wajib diwaspadai.

1. Infeksi Saluran Pencernaan

Penyakit ini biasanya terjadi pada si kecil. Biasanya, penyakit ini ditandai oleh beberapa hal, seperti kurangnya nafsu makan dan terasa mual hingga muntah. Selain itu, si kecil juga biasanya akan mengeluhkan demam dan sakit pada bagian tubuhnya. Si kecil juga biasanya akan mengalami diare dan selalu rewel.

masalah pencernaan anak

2. Perut Kembung

Nah, untuk permasalahan ini, biasanya sering terjadi pada anak-anak. Kondisinya pun mudah diketahui. Saat perut si kecil merasa kembung, biasanya mereka akan rewel dan menangis. Kondisi ini biasanya terjadi akibat saluran pencernaan anak yang belum bisa berfungsi secara sempurna.

3. Gumoh

Pada dasarnya, kondisi ini tergolong cukup normal bagi anak. Penyebabnya yaitu karena kerongkong bayi yang masih belum berkembang secara sempurna. Di lain sisi, ukuran lambung si kecil pun masih belum sempurna dan tergolong masih kecil. Namun, jangan khawatir, biasanya kondisi semacam ini akan hilang dengan sendirinya.

4. Sembelit

Susah air besar adalah salah satu permasalahan pencernaan yang cukup sering dialami oleh balita. Faktor penyebabnya biasanya terjadi karena MPASI, kondisi medis tertentu, atau dehidrasi. Untuk mengetahui gejalanya cukup mudah. Jika si kecil tidak buang air besar setidaknya 3 kali dalam seminggu.

5. Diare

Nah, untuk permasalahan ini, mungkin cukup sering dialami. Namun, pada dasarnya, si kecil yang masih mengonsumsi makanan semi padat, atau susu formula, biasanya kondisi ini akan sering dialami oleh mereka. Akan tetapi, bunda harus mewaspadainya jika si kecil terlalu sering BAB. Selain itu, diare juga kondisi yang tergolong cukup cukup banyak faktor penyebabnya.

Nah, itulah informasi seputar masalah pencernaan anak yang harus Anda perhatikan. Untuk mencegah dan mengatasinya, Anda harus mengikuti petunjuk dari ahli kesehatan, ya. Semoga informasi di atas bermanfaat sebagai penambah wawasan Anda dalam dunia parenting.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.