Pengunjung Blog



Cara Jualan Online di WhatsApp Agar Laris Manis

Dilansir dari laman resmi Kominfo, pengguna WhatsApp di Indonesia mencapai angka 83% dari total pengguna internet. Itu membuktikan bahwa WhatsApp merupakan media komunikasi yang paling sering digunakan masyarakat Indonesia. Tidak heran jika akhirnya jualan online di WhatsApp menjadi sesuatu yang menjanjikan. Jika kamu tertarik melakukannya, berikut ini cara jualan online di WhatsApp yang bisa kamu ikuti:

Buat Akun WhatsApp Business

Ada dua jenis aplikasi WhatsApp yang disediakan oleh pengembang yaitu WhatsApp reguler dan WhatsApp Business. Sesuai dengan namanya, WhatsApp Business merupakan aplikasi yang berguna untuk bisnis. Jika kamu ingin jualan online, lebih baik gunakan nomor khusus dan WhatsApp Business agar tidak mengganggu kehidupan pribadi.

Kumpulkan Banyak Kontak

Salah satu tantangan melakukan chat commerce adalah mengumpulkan kontak. Pasalnya jualanmu tidak akan terlihat oleh pelanggan apabila kamu tidak memiliki kontak mereka. Cara mengumpulkan kontak bisa dimulai dengan promosi di media sosial atau grup WhatsApp. Arahkan untuk japri agar kamu bisa menyimpan nomor mereka. 

Buat Website Toko Online

Website toko online penting agar promosi yang kamu lakukan bisa lebih teratur. Kamu bisa mengunggah semua produk yang dijual di website tersebut. Jadi pelanggan bisa dengan mudah mendapatkan informasi seputar produk. Website toko online ini berperan sebagai katalog.

Manfaatkan WhatsApp Story

WhatsApp Story adalah fitur yang paling berguna untuk promosi di WhatsApp. Ketika sudah memiliki banyak kontak, kamu bisa langsung mengunggah produk di story. Kontak akan melihat story-mu dan memesan jika tertarik.

Balas Pesan dengan Cepat

Pelayanan menjadi hal yang penting dalam jualan online. Selalu balas pesan pelanggan dengan cepat agar mereka tidak kecewa. Kamu bisa menggunakan aplikasi dengan fitur balas cepat. Dengan fitur tersebut, kamu tidak perlu selalu online untuk membalas pelanggan karena bot yang akan membalas otomatis.

Itulah cara jualan online di WhatsApp yang bisa kamu ikuti agar laris manis. Untuk mendukung bisnis yang kamu jalankan, gunakan aplikasi ShopKey. Aplikasi berbasis online ini adalah solusi chat commerce yang mudah dan praktis. Kamu bisa mengintegrasikan aplikasi dengan WhatsApp dan mulai berjualan online. Cara membuat website toko online dengan ShopKey juga sangat mudah dan cepat. Informasi dan demo bisa kamu dapatkan di www.goshopkey.com. 

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.